KECELAKAAN SPEED BOAT DI LAUT YAPEN, 2 ORANG MENINGGAL DUNIA, 10 ORANG LUKA-LUKA DAN 2 ORANG HILANG
[KAPOLRES YAPEN SAAT MENGUNJUNGI RSUD MELIHAT LANGSUNG KONDISI PARA KORBAN KECELAKAAN LAUT/Hein Kayai - IHBC] Yapen, Infinityhenka.com - Kecelakaan Laut kembali lagi terjadi di Yapen, Papua. Diketahui, sebuah speed boat bermuatan 14 penumpang terbalik saat tengah perjalanan menuju Barapasi, Mamberamo Raya pada Sabtu, (07/01/2023) sekitar pukul 11 siang. Kecelakaan itu diduga terjadi akibat derasnya arus dan tingginya gelombang air laut yang disebabkan oleh cuaca ekstrim angin ribut yang sedang terjadi di wilayah Kabupaten Kepulauan Yapen. Akibat kejadian itu, 2 orang dinyatakan meninggal dunia, 10 orang selamat dalam keadaan Luka-luka dan 2 orang lainnya hilang. "Speed yang mereka ikuti itu berangkat sekitar pukul 09 pagi dari pelabuhan Yapen, pada jam 10 sampai jam 12 siang itu kan ada angin ribut. Nah, sekitar selang waktu itulah terjadi peristiwa Speed boatnya terbalik." Ungkap Salah Satu Keluarga Korban Kepada media ini. Minggu, (08/01/2023) di Halaman Ruang