BP HIMAGITA dan HIMATETA Resmi Lantik Panitia Natal FATETA 2022

Manokwari, Infinityhenka.com | Badan Pengurus Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (BP HIMAGITA) dan Badan Pengurus Himpunan Mahasiswa Teknik Pertanian dan Biosistem (BP HIMATETA) Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Papua, Resmi melantik Panitia Natal FATETA Tahun 2022. Jumat, 11/11/2022

Panitia Natal Fakultas Teknologi Pertanian tahun 2022 itu secara resmi dilantik usai dibacakannya naskah pelantikan oleh Ketua BEM Fakultas Teknologi Pertanian dan diteruskan Oleh Ketua Himpunan Mahasiswa Teknologi Pertanian digedung Fakultas Teknologi Pertanian, tepatnya diruang kuliah THP 2 pada Jumat, 11/11/2022 siang, sekitar Pukul 14.00 Waktu Papua Barat.

"Dengan menimbang 1 dan seterusnya, mengingat A dan seterusnya, memperhatikan 1 dan seterusnya, menetapkan dan mengesahkan, melantik Panitia Natal Fakultas Teknologi Pertanian tahun 2022 beserta strukturnya untuk mempersiapkan dan melaksanakan Kegiatan ibadah Natal Fakultas Teknologi Pertanian Tahun 2022. Di tetapkan di Manokwari, 11 November 2022." Ucap Derek Watem yang dilanjutkan oleh Soleman Karayopi yang juga sekaligus menyerahkan SK kepada Ketua Panitia Natal

Untuk diketahui, Sebelumnya BP HIMAGITA dan HIMATETA telah melakukan Pemilihan Pengurus inti Panitia Natal secara demokrasi pada Kamis, 10 November 2022 lalu.

Dari hasil perhitungan suara dalam pemilihan tersebut, Martha Dessy Imbab keluar sebagai Ketua, Abraham Yonatan Mandenas sebagai Sekretaris dan Yan Fredinando Kapitarauw sebagai Bendahara.

Soleman Karayopi, Ketua Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (HIMAGITA) menyampaikan bahwa harapannya kegiatan ibadah natal Fakultas Teknologi Pertanian tahun 2022 itu dapat terlaksana sehingga seluruh mahasiswa dan para dosen dapat merasakan arti dan makna Natal yang sebenarnya.

"Walaupun dalam waktu yang sangat singkat ini, saya berharap Panitia Natal dan strukturnya yang telah dilantik dapat bekerja maksimal, fokus mencari dana mempersiapkan dan melaksanakan ibadah natal dengan semangat dan kekompakan agar kegiatan ibadah natal tahun ini dapat terlaksana. Namun, yang terpenting adalah seluruh mahasiswa/i dan para dosen dapat merasakan arti dan makna Natal yang sesungguhnya." Ucap Soleman yang akrab disapa dengan nama panggilan Soka

Soka mengatakan bahwa Ia sangat berapresiasi kepada panitia yang sudah mau bersedia bekerja mempersiapkan ibadah natal tahun 2022 itu.

"Saya sangat berapresiasi kepada adik-adik panitia yang sudah mau bersedia untuk bekerja mempersiapkan hingga nantinya melaksanakan ibadah natal Fateta ini, karena ditahun-tahun sebelumnya sesudah maraknya pandemi covid-19 Fateta tidak melaksanakan ibadah natal yang seharusnya dilaksanakan pada setiap tahunnya." Ungkap Soka

Sementara itu Ketua Panitia Natal FATETA tahun 2022, Marta Dessy Imbab menyampaikan terimakasih kepada seluruh mahasiswa/i Fateta yang telah mempercayakannya menjadi ketua panitia Natal.

"Terimakasih teman-teman, kakak-kakak dan adik-adik mahasiswa/i Fateta tercinta yang telah mempercayakan saya sebagai ketua, saya berharap kita kompak bekerjasama agar kegiatan ini dapat terlaksana dan berlangsung dengan segala baik sehingga kita dapat merasakan arti dan makna Natal yang sebenarnya." Tukasnya

Lanjut Marta, tanpa kerjasama yang baik maka kita tidak akan merasakan arti natal yang sebenarnya, yaitu mempersiapkan dan berbenah diri, memperingati dan menyambut kelahiran sang juru selamat yang datang kedunia beribu tahun lalu, yang membuka tabir keselamatan bagi kita umat manusia sehingga kita dapat selamat, memperoleh hidup yang kekal sesuai yang telah dikatakan dalam kitab-kitab firman Tuhan.

*(Henka)


Komentar

Populer >>>

ANGGOTA POLRES YAPEN ANIAYA MASYARAKAT, PIHAK KELUARGA KORBAN PALANG JALAN

Mahasiswa Pegaf Di Manokwari Minta Pemda Pegaf Tiadakan Mushola

Himbauan Umum Aksi Damai Solidaritas Mahasiswa, Pemuda dan Rakyat Papua Kota Mnukwar Peringati Hari HAM Sedunia 10 Desember 2022

Pembukaan Turnamen Asbin Cup IV Cabang Olahraga Sepakbola Gawang Mini dan Voli kategori Putra & Putri yang Diadakan Oleh Ikatan Mahasiswa Teluk Bintuni (IMTB) Kota Studi Manokwari Dalam Rangka menyukseskan HUT Kabupaten Teluk Bintuni Yang ke - 19 Tahun

TINGKATKAN PELAYANAN KINERJA UNTUK LAHIRKAN PEMIMPIN CERDAS , IPMAK GELAR RAKER PERDANA

Unipa Manokwari Buka PMB Jalur Seleksi Lokal Tahun 2023 , MPM Minta Calon Maba OAP Wajib Diterima 100 Persen

Bentuk Penghormatan Terakhir dari sebagian besar Mahasiswa dan Rakyat Papua dikota Manokwari untuk Salah Satu Tokoh Pejuang Kemerdekaan Papua, Almarhum Filep Jacob Semuel Karma

KECELAKAAN SPEED BOAT DI LAUT YAPEN, 2 ORANG MENINGGAL DUNIA, 10 ORANG LUKA-LUKA DAN 2 ORANG HILANG

Lakukan Aksi Tolak Kuliah Umum Sesjen Wantannas RI. FSMPKU, BEM dan MPM UNIPA Minta Rektor Cabut MoU dengan Pihak TNI Kodam Manokwari

Musorma HMTG-MEBI ke-6 digelar, Ketua HMGT-MEBI periode 2020-2021 berharap Ketua terpilih dalam Musyawarah nanti harus aktif menjalankan roda organisasi hingga mengangkat nama HMTG-MEBI ketingkat yang lebih tinggi